162 PELAJAR KELAS IX MTsS HARAPAN BANGSA MEULABOH MELAKSANAKAN SIDANG UJIAN KELULUSAN TAHUN 2025

Meulaboh – MTsS Harapan Bangsa Meulaboh mengelar sidang. Pembukaan masa sidang siswa kelas 9 yang diikuti sebanyak 162 orang dihadapan 5 orang penguji dengan materi yang diuji seperti fikih, aqidah dan kisah para rasul.

Masa Pembukaan sidang dimulai sejak jam 08. 00 Wib pagi dihadiri oleh Kabid Penmad Kanwil Kemenag Aceh Dr.H ZULKIFLI,S.Ag.,M.Pd didampingi Kakankemenag Aceh Barat H. Abrar Zym, S.Ag, M.H yang langsung menjadi Penguji pada sidang kelulusan tahun 2025 ini. Pelaksanaan sidang akan berlangsung mulai dari Tgl 12-16 Maret 2025. (Rabu,12/03/25).

MTsS HARAPAN BANGSA MEULABOH GELAR HARBASA FAIR 2025

Meulaboh – Madrasah Tsanawiyah Swasta Harapan Bangsa (MTs HBS) menggelar Harapan bangsa Fair (Harbasa Fair) ke-4 tahun 2025. Kegiatan bergengsi ini mempertandingkan siswa jenjang madrasah dan SD dalam berbagai kerampilan dan kemampuan.

Kepala MTs HBS Meulaboh, Faisal, M.Pd menyampaikan, giat ini merupakan agenda tahunan menjelang tahun ajaran baru. Siswa terbaik atau peraih juara akan mendapat golden ticket sebagai siswa di madrasah ‘digital’ Kota Meulaboh itu.

“Kegiatan ini merupakan agenda tahunan Madrasah HBS. Tahun ini ada 12 sekolah yang berkompetisi pada 8 cabang perlombaan,” ujarnya didampingi Ketua Panita Harbasa MTs HBS, Suandi, MA.

Harbasa Fair 2025 menghadirkan delapan cabang perlombaan, seperti Kaligrafi Arab, lomba cerdas cermat, Tahfid, Tilawah, lomba karya siswa (LKS), pidato, bola mini dan bola kaki. Pada Harbasa Fair 2025 ini juga dimeriahkan dengan penampilan stand expo madrasah.

LIMA BELAS MENIT (LIMIT) MEMBACA AL-QURAN DI MTSS HARAPAN BANGSA MEULABOH

Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh Drs H Azhari MSi meninjau dan memastikan kelancaran proses mengaji Alquran sebelum jam pertama belajar di MTsS Harapan Bangsa Meulaboh.
Didampingi Kakankemenag Aceh Barat H. Abrar Zym, S.Ag, MH dan jajarannya serta Kamad MTsS Hrapan Bangsa Faisal, M.Pd, Kakanwil juga berdialog dan semangati siswa, untuk lebih suksesnya program Gerakan Tuntas Baca Alquran (Getba) dan Lima Belas Menit (Limit) Bersama Alquran sebelum masuk jam pertama. (Kamis, 16/01/25).

SOSIALISASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN AJARAN 2025/2026

Meulaboh – Tepat hari ini, Senin tanggal 13 Januari 2025 MTsS Harapan Bangsa Meulaboh melakukan Sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2025/2026 di beberapa sekolah tingkat SD/MI sederajat di ruang lingkup Kabupaten Aceh Barat. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada calon siswa tentang jalur pendaftaran, prosedur, dan persyaratan yang harus dipenuhi. Melalui sosialisasi PPDB, calon siswa akan lebih memahami prosedur pendaftaran dan persyaratan yang diperlukan untuk memenuhi kriteria yang diperlukan nantinya. (Senin, 13/01/25).

RAPAT AWAL SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2024/2025 & PEMBAGIAN TUGAS MTsS HARAPAN BANGSA MEULABOH

Meulaboh – Mengawali semester genap tahun pelajaran 2024/2025, MTsS Harapan Bangsa Meulaboh melaksanakan rapat persiapan pembelajaran awal semester genap tahun ajaran 2024/2025. Rapat dipimpin langsung oleh Faisal, M.Pd selaku Kamad MTsS Harapan Bangsa Meulaboh. Rapat dan pembagian tugas ini dilakukan sebagai persiapan pembelajaran dan kelengkapan administrasi yang harus dilakukan oleh semua guru dan pegawai. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan sarana untuk mengevaluasi kegiatan pembelajaran yang telah berlangsung pada semester ganjil dan saling berdiskusi terkait dengan berbagai masalah yang terjadi sekaligus mencari solusi untuk perbaikan di masa yang akan datang. (Sabtu, 11/01/25)